Tuesday, October 14, 2008

Si Gadis Kecil Di Tepi Jendela

Mama memang pantas khawatir. Totto baru saja masuk sekolahnya yang lama dan dikeluarkan, padahal baru kelas satu! Kejadian itu baru seminggu yang lalu. Mama segera menemui wali kelas Totto dan ia diberitahu, '' Putri Nyonya mengganggu seluruh kelas. Silahkan memindahkannya ke sekolah lain!'' Ibu guru yang masih muda dan cantik itu mengeluh, ''Kami betul-betul susah karena ulahnya!'' Mama terkejut sekali. Apa yang telah diperbuat Totto sampai mengganggu seluruh isi kelas? Sambil memejam gemetar dan mengelus rambutnya yang berpotongan laki-laki, guru Totto mulai menjelaskan, '' Pertama, Totto membuka dan menutup penutup mejanya berulang-ulang pada waktu pelajaran. Saya katakan bahwa tak seorang pun boleh membuka penutup meja belajarnya tanpa keperluan, kecuali mau mengambil alat-alat pelajaran. Putri Nyonya memasukkan alat-alat tulisnya satu per satu lagi. Misalnya waktu dikte, putri Nyonya mula-mula membuka penutup meja belajarnya lalu dengan cepat menutupnya kembali....braak! Ia kemudian segera membuka penutup mejanya dan memasukkan kepalanya mencari-cari pinsil. Lagi-lagi Totto menutup mejanya dan dengan cepat menulish huruf A. Tetapi kalau ia tidak bisa menulis bagus atau tulisannya salah, ia menghapus huruf dengan cepat, secepat itu pula ia menyimpan karet penghapusnya. Kemudian saya perhatikan ia mau membuka penutup mejanya lagi.

...........BERSAMBUNG.............

No comments:

Al Quran - Surah Ar Rohman

Pengunjungku

web site hit counter